Bangun Rumah Tangga Harmonis, LDII Cimahi Utara Gelar Edukasi Pranikah di Pakuhaji

Bangun Rumah Tangga Harmonis, LDII Cimahi Utara Gelar Edukasi Pranikah di Pakuhaji

Cimahi — Dalam rangka membekali generasi muda dengan wawasan pranikah yang sehat dan Islami, Pimpinan Cabang (PC) LDII Kecamatan Cimahi Utara menyelenggarakan seminar edukasi pranikah bertajuk “Kearaban Pranikah Mahkota”, pada Kamis (1/5/2025).

Kegiatan ini berlangsung di kawasan wisata Pakuhaji, Padasuka, Kabupaten Bandung Barat.

Ketua panitia, Satrio, mengatakan bahwa acara ini tidak hanya berfokus pada edukasi seputar pranikah, tetapi juga untuk mempererat silaturahim dan memperkuat ikatan sosial antargenerasi muda LDII Cimahi Utara.

“Harapannya, setelah acara ini para generus bisa lebih akrab, saling mengenal, dan menjalin hubungan yang rukun dan solid,” ujar Satrio.

Rangkaian kegiatan dimulai dengan nasihat dari Dewan Penasihat (Wanhat), kemudian dilanjutkan dengan sesi perkenalan dan pembagian kelompok.

Peserta juga diajak mengikuti berbagai permainan dan kegiatan kelompok yang dirancang untuk membangun kerja sama tim dan rasa kebersamaan.

“Kami ingin memastikan nilai-nilai kebersamaan dan silaturahmi tetap hidup di kalangan generasi muda LDII,” tambahnya.

Kegiatan edukasi pranikah ini merupakan agenda tahunan LDII Cimahi Utara yang terus dikembangkan.

LDII memandang pentingnya pembekalan pranikah sebagai pondasi membangun rumah tangga yang sakinah, mawaddah, warahmah.

Oleh karena itu, materi yang dibawakan dalam kegiatan ini tidak hanya seputar kesiapan pernikahan, tetapi juga nilai-nilai agama, tanggung jawab, dan komunikasi efektif dalam rumah tangga.

Fauzi Dwi, salah satu peserta, menyambut positif kegiatan ini.

“Kegiatan seperti ini penting banget buat kita generasi muda. Bisa belajar soal pranikah, tapi juga jadi ajang silaturahim,” ujarnya.

Bangun Rumah Tangga Harmonis, LDII Cimahi Utara Gelar Edukasi Pranikah di Pakuhaji

Melalui kegiatan ini, diharapkan generasi muda LDII bisa tumbuh menjadi pribadi yang siap membangun keluarga harmonis, berkarakter luhur, dan mampu menjaga nilai-nilai kebersamaan dalam kehidupan sosial.

BACA JUGA;  Pemuda LDII Cimahi Hadiri Rapimpurda KNPI: Siap Berkontribusi untuk Pembangunan Kota

Berita Baik Lainnya

LDII Kota Cimahi Gelar Rapat Koordinasi Bulanan

LDII Kota Cimahi Gelar Rapat Koordinasi Bulanan, Perkuat Sinergi dan Evaluasi Program

Usman ali kanan

LDII Kabupaten Bandung Hadiri Upacara Tiga Momentum Nasional Bersama Pemkab dan Ormas Islam

Tinggalkan Balasan

Lines kab bdg